Relawan Milenial JG-KWL Bakal Bangun Posko Kepemudaan di Tatelu

Relawan JG-KWL saat bertatap muka dengan perwakilan pemuda Tatelu Raya

AIRMADIDI - Relawan milenial JG-KWL, terus melakukan sosialisasi calon serta berbagai aksi sosial guna membantu masyarakat Kabupaten Minahasa Utara (Minut).
Seperti yang terpantau di Desa Tatelu, Kecamatan Dimembe, tim relawan melakukan dialog dan serap aspirasi, di mana dalam kesempatan tersebut, pemerataan pembangunan masih menjadi persoalan yang kompleks di sana.

Ronal Dotulong perwakilan pemuda Tatelu Raya mengatakan, tidak maksimalnya pembangunan infrastruktur di sana, perlu diseriusi pemangku kepentingan dan harus menjadi perhatian bagi setiap calon pemimpin Minahasa Utara "Misalnya di sini banyak infrastruktur jalan kabupaten yang rusak dan belum diperbaiki, sehingga ini yang saya harapkan dapat diperhatikan oleh JG-KWL ketika mendapat mandat rakyat memimpin Minut," terangnya.
Sementara Rian Mantiri yang juga salah satu perwakilan pemuda meminta agar di Tatelu Raya, dibangun tempat kepemudaan yang bisa menjadi wadah untuk menjadi tempat melatih dan menyalurkan hobi pemuda di sana.

"Sebab hingga saat ini, tidak ada satupun tempat kepemudaan yang menjadi wadah anak muda di Tatelu untuk menyalurkan dan mengembangkan hobi positif mereka," tegas dia.
Sementara perwakilan Relawan Milenial JG-KWL, Yudistira Sompotan mengatakan, aspirasi yang disalurkan oleh pemuda di sana akan menjadi catatan dan bahan masukan penting untuk JG-KWL.

"Untuk tempat kepemudaan, akan segera kita realisasikan dalam waktu dekat, untuk membangun posko kepemudaan di Tatelu Raya, yang bisa digunakan anak muda, untuk mengembangkan potensi mereka," ucapnya.
Ia menambahkan nantinya posko kepemudaan yang dibangun di Tatelu Raya juga akan dipergunakan untuk melakukan edukasi kepada anak-anak sekolah.
"Kita akan memberikan kursus bagi anak usia sekolah, agar nantinya SDM mereka semakin baik ke depan," tandasnya.

Post a Comment

Previous Post Next Post
Ads JG-KWL