Juara I MTQ tingkat provinsi menerima penghargaan dari pasangan calon Joune Ganda dan Kevin William Lotulung. |
Airmadidi,
Lagi, bentuk kepedulian terhadap umat muslim di Kabupaten Minahasa Utara (Minut) kembali ditunjukan pasangan calon bupati Joune Ganda dan wakil bupati Kevin William Lotulung (JGKWL). Buktinya, Sabtu (29/8) JGKWL memberikan penghargaan berupa beasiswa kepada juara Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat provinsi yakni Qori Muhammad Zecko Taufikurahman Ali, yang menjadi Pembimbing H Saakban Nasloman dan Pengasuh Yulfyza Djufri. Putra dari Dewanto Ali itu akan maju untuk mengikuti MTQ ke tingkat nasional di Sumatera Barat-Padang, sekira bulan Oktober-November akhir tahun ini.
“Kami sangat mengapresiasi bentuk penghargaan yang sudah diberikan JGKWL kepada kami untuk mengikuti MTQ tingkat nasional di Padang. Ini menjadi penyemangat dalam mengikuti lomba MTQ tingkat nasional, dan kami mendoakan semoga JGKWL bisa menjadi bupati dan wakil bupati Minut serta ODSK dapat kembali memimpin Sulut dua periode,” tutur Pembimbing H Saakban Nasloman, di JG Center Minut, Sabtu (29/8).
Bentuk kepedulian JGKWL terhadap umat muslim terus dilakukan. Sebelumnya, di momen Idul Adha menyalurkan 21 ekor sapi sebagai hewan kurban bagi umat muslim se Minut.
Menurut Michael Liow tim JGKWL yang menyerahkan langsung penghargaan kepada juara MTQ tingkat provinsi itu, JGKWL sangat senang dan terus peduli kepada siapa saja yang berprestasi. “Semoga juara MTQ provinsi ini dapat berprestasi lebih tinggi lagi di tingkat nasional, sehingga dapat membawa nama baik daerah,” terang Liow sembari menambahkan bentuk penghargaan yang diberikan JGKWL ini sebagai motivasi kepada yang lain agar mampu mendulang prestasi.
Post a Comment