HUT ke-75 Kemerdekaan RI, Musik Kolintang Iringi Pengibaran Bendera di Puncak Klabat


Airmadidi, Momentum HUT ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di tahun 2020, di Kabupaten Minahasa Utara (Minut), nuansanya berbeda dibandingkan dengan peringatan pada tahun-tahun sebelumnya.

Lewat kerjasama Kerukunan Keluarga Kawanua (KKK) dan Persatuan Insan Kolintang Nasional (PINKAN) Indonesia, suatu organisasi massa nasional di bidang budaya, khususnya kesenian kolintang, melakukan pengibaran bendera merah putih dan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya serta lagu Hari Merdeka dengan iringan musik kolintang.

Kegiatan ini didukung Sanggar Fantastic Prima Vista di Lembean, Kecamatan Kauditan (Minut). Tim  ekspedisi yang berjumlah 50 peserta ini dilepas langsung Joune Ganda, di bawah kaki Gunung Klabat.

Sementara itu, PINKAN yang diwakili Ketua Umum Penyelengara Yopi Rori meminta pemerintah untuk mendukung terus masyarakat kolintang.

"Saya apresiasi pemerintah yang memfasilitasi. 30 Agustus, pemprov sudah mendaftarkan Kolintang ke Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dalam rangka Kolintang mendapat pengakuan internasional. Empat pilar yang membentuk PINKAN, pengrajin, pelatih, pemain dan pemerhati. Empat pilar ini menjadi fokus pemerintah, kita dukung bersama bahwa musik ini benar-benar warisan ansambel musim kayu Minahasa," kata Rori.

"Ini satu bagian penting yang kita harus kawal bersama.  Harapan kami dengan kegiatan ini tetap jaga protokol kesehatan. Saya berterima kasih lewat perkumpulan KKK, dan semua stekholder yang mendukung kegiatan ini dengan ini kita melestarikan warisan budaya kita," tandas Rori.

Sementara itu, Calon Bupati Minut yang diusung PDI Perjuangan Joune Ganda, yang juga mewakili Ketua Umum KKK Berty Sompie, memberikan apresiasi atas kegiatan yang dilaksanakan.

"Sebagai generasi muda, dengan semangat kemerdekaan bahwa kolintang ini warisan leluhur kita. Ada semangat anak-anak muda yang ingin memecahkan rekor di gunung paling tinggi di Minahasa Utara. Ini contoh yang baik, apa yang mereka lakukan dapat membangkitkan semangat anak muda. Pertama ini akan memberikan landasan awal, menjadikan kolintang aset dunia, dengan Sulut sebagai tempat asalnya," ucap Ganda.

Post a Comment

Previous Post Next Post
Ads JG-KWL